Pemerintahan Provinsi Papua Selatan
Pj. Gubernur Provinsi Papua Selatan
Komjen Pol. (Purn.) Rudy Sufahriadi, sosok yang tak asing di dunia kepolisian, kini memasuki babak baru dalam kariernya. Setelah menjabat sebagai Sekretaris Utama Lembaga Ketahanan Nasional, beliau dipercaya untuk memimpin di dua bidang yang berbeda: sebagai Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga dan Penjabat Gubernur Papua Selatan.
Saat Komjen Pol. (Purn.) Rudy Sufahriadi menjabat sebagai Direktur Pembinaan Kemampuan di Badan Nasional Penanggulangan Terorisme pada tahun 2010, Beliau menerbitkan sebuah kajian yang membahas evolusi terorisme di Indonesia dan upaya-upaya kontra-terorisme.
Riwayat Jabatan :
- Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga Tahun 2023.
- Penjabat Gubernur Papua Selatan Tahun 2024 (5 Agustus).
Riwayat Penugasan :
- Penanggung Jawab Operasi Tinombala Tahun 2016—2018
- Penanggung Jawab Operasi Madago Raya Tahun 2021—2023
Provinsi Papua Selatan terdiri dari 4 Kabupaten antara lain; Kabupaten Merauke, Kabupaten Asmat, Kabupaten Boven Digoel dan Kabupaten Mappi.